Saham OKAS Melejit Lebih dari 30% di Tengah Rencana Akuisisi Perusahaan Logistik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Ancora Indonesia Resources Tbk (OKAS) kembali melanjutkan laju penguatan. Pada perdagangan Rabu (7/5/2025) sahamnya menghijau 6,72% dan dalam sebulan telah naik 30,93% ke level 127 per saham.
Kenaikan saham yang terjadi ini seiring dengan rencana OKAS melakukan penambahan kegiatan usaha dengan mengakuisisi perusahaan logistik dan transportasi.
