Sejumlah harga saham semen terdongkrak, ini rekomendasi analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) mengakuisisi 80,6% saham PT Holcim Indonesia Tbk (SMCB) dari LafargeHolcim memberi sentimen positif ke harga saham. Harga saham emiten semen tersebut naik tinggi.
Kemarin, harga SMGR naik 9,29% dalam sehari. Pada penutupan perdagangan, harga SMGR berakhir di posisi Rp 10.000 per saham.
