Siasat Cisarua Mountain Dairy (CMRY) Mencecap Laba
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produk olahan susu PT Cisarua Mountain Dairy Tbk alias Cimory (CMRY) mencatatkan kinerja yang positif di sepanjang semester pertama tahun ini. CMRY mencatatkan penjualan mencapai Rp 5,15 triliun per 30 Juni 2025.
"Angka ini meningkat 16,59% secara tahunan atau year on year (yoy) dibandingkan pada semester I-2024 yang senilai Rp 4,41 triliun," ujar Corporate Secretary Manager CMRY, Dinar Primasari kepada KONTAN, Rabu (30/7).
