SKK Migas Siap Mengekspor Minyak Mentah Banyu Urip
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) berencana mengekspor minyak mentah (crude) hasil produksi lapangan migas Banyu Urip.
Rencana ini muncul lantaran PT Pertamina (Persero) selaku pembeli minyak mentah lapangan milik ExxonMobil Cepu Limited itu tak lagi mampu menyerap sepenuhnya. Pertamina memiliki stok minyak mentah berlebih akibat demand kilang berkurang sebagai dampak dari pandemi Covid-19.
