Soal Insentif Pembelian Mobil Listrik, Indonesia Ingin Meniru Thailand
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih memfinalisasi kebijakan insentif pembelian kendaraan listrik. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, membocorkan keinginan Presiden Joko Widodo terkait bentuk insentif yang akan diberikan.
Pemerintah akan mengucurkan insentif untuk pembelian sepeda motor listrik pada bulan Maret tahun ini. Adapun besaran insentifnya adalah Rp 7 juta per unit, baik untuk pembelian motor listrik baru maupun motor konversi motor berbahan bakar BBM menjadi motor listrik.
