Stimulus Ekonomi dan Tantangan Kinerja BUMN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Upaya menjaga daya konsumsi masyarakat melalui stimulus ekonomi yang dilakukan Pemerintah disambut hangat walau berpotensi menggerus kinerja BUMN terkait. Asal tahu saja, Pemerintah berencana memberikan berbagai stimulus ekonomi melalui enam paket guna menjaga daya beli masyarakat dan meningkatkan konsumsi domestik selama periode Juni-Juli 2025 yang juga bertepatan dengan momentum liburan sekolah. Hal ini demi menjaga pertumbuhan ekonomi kuartal II-2025 di kisaran 5%.
Adapun beberapa paket stimulus yang dilancarkan nanti adalah adanya diskon di bidang transportasi, diskon tarif tol, diskon tarif listrik, penebalan bantuan sosial berupa sembako, memberikan subsidi upah, hingga memperpanjang diskon atas iuran Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK).
