Stock Pick BRI Danareksa Sekuritas Hari ini (7 Mei): MDKA, RAJA, DEWA dan JSMR

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim riset BRI Danareksa Sekuritas memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi menguji resistance pentingnya hari ini, Rabu (7/5) di kisaran 6.875–6.950.
Jika tidak mampu menembus level tersebut, maka support terdekatnya berada pada level 6.750. Sebagai catatan, kemarin, Selasa (6/5), IHSG menguat 66,24 poin atau naik 0,97% dan ditutup di level 6.898,20.
Pada hari ini, BRI Danareksa Sekuritas menetapkan saham MDKA, RAJA, DEWA dan JSMR sebagai stock pick-nya. Berikut ini penjelasan berdasarkan hasil riset tim BRI Danareksa Sekuritas yang KONTAN terima pagi ini:
1. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)
Pada perdagangan kemarin, harga saham MDKA menguat 5,95%. Secara teknikal, hal tersebut membuat pennant pattern tertembus. Target terdekat dari saham MDKA berada pada level Rp 1.875–Rp 2.000.
Tim BRI Danareksa Sekuritas merekomendasikan beli saham MDKA, dengan tetap meminimalisir risiko jika harga melemah, di bawah Rp 1.700 per saham.
2. PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)
Pada penutupan perdagangan kemarin, Harga saham RAJA menguat 3,26% dan membentuk barisan candle bullish pattern. Dengan akumulasi asing pada perdagangan hari terakhir, RAJA berpotensi untuk melanjutkan penguatan.
Tim BRI Danareksa Sekuritas merekomendasikan beli saham RAJA dengan titik resistance terdekatnya berada di kisaran Rp 2.320–Rp 2500. Kemarin RAJA berakhir di level Rp 2.220 per saham.
3. PT Darma Henwa Tbk (DEWA)
Secara tren, saham DEWA masih berada pada tren bullish. Perdagangan terakhir mampu menembus dan bertahan di atas area resistance-nya di posisi Rp 136 per saham.
Tim BRI Danareksa Sekuritas merekomendasikan beli saham DEWA yang berpotensi untuk melanjutkan penguatan hingga resistance terdekatnya di kisaran Rp 149–Rp 156. Kemarin harga saham DEWA berakhir di level Rp 142 per saham.
4. PT Jasa Marga Tbk (JSMR)
Pergerakan harga JSMR masih berada di bawah garis MA200 nya. Setelah tidak mampu menembus resistance pentingnya pada 4580, JSMR cenderung mengalami pelemahan.
Tim BRI Danareksa Sekuritas merekomendasikan jual saham JSMR yang berpotensi untuk melanjutkan pelemahan hingga support selanjutnya di level Rp 4.050. Kemarin, harga saham JSMR berakhir di level Rp Rp 4.200 per saham.