Sukses Mewujudkan Mimpi Masa Kecil
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PERNIKAHAN merupakan salah satu momentum penting dalam fase kehidupan tiap orang. Semua pasangan akan mengusahakan yang terbaik bagi pernikahannya, termasuk busana pernikahan.
Terlebih bagi kaum wanita, pilihan busana pernikahan lebih beraneka ragam daripada kaum pria, mulai dari busana adat tradisional hingga gaun modern. Salah satu busana tradisional yang familiar digunakan oleh kebanyakan kaum wanita di hari bahagianya adalah kebaya.
