ILUSTRASI. Produk furnitur PT Oscar Mitra Sukses Sejahtera Tbk (OLIV).
Reporter: Tedy Gumilar | Editor: Tedy Gumilar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon emiten yang dibahas kali ini memang bukan pemilik marketplace yang punya valuasi miliaran dollar AS. Namun, perusahaan yang satu ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari marketplace-marketplace besar di Indonesia; Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Blibli.com, Lazada dan JD.ID.
Calon penghuni Bursa Efek Indonesia (BEI) dimaksud yang tengah memproses IPO atau initial public offering, adalah pedagang online yang berdagang di marketplace. Malah, jika IPO berjalan sesuai rencana, emiten tersebut akan menjadi yang pertama di BEI yang bisnis utamanya sebagai pedagang online di marketplace.