KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dari berbagai program yang dibiayai dari dana Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) menjadi program dengan pencapaiannya paling rendah.
Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian (Kemtan) Andi Nur Alam Syah melaporkan realisasi PSR periode 2017-2022 hanya mencapai 278.200 hektare (ha).
