KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kerusakan lingkungan dan perubahan iklim telah membawa dampak yang besar. Berdasarkan World Economic Forum (2021), kenaikan suhu lebih dari 2°C dapat menyebabkan hilangnya Produk Domestik Bruto (PDB) global sampai dengan 18% di tahun 2050.
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga mencatat 98 persen bencana di Indonesia dalam satu dekade terakhir adalah bencana hidrometeorologi yang turut dipicu oleh perubahan iklim.
