Tersendat Sanksi Barat, Rusia Akan Tingkatkan Produksi Suku Cadang Mobil Domestik
KONTAN.CO.ID - Tahun ini Rusia akan menghabiskan 30 miliar rubel atau US$ 526 juta untuk meningkatkan produksi suku cadang mobil dalam negeri. Langkah itu adalah bagian dari upaya Moskow menggantikan onderdil otomotif impor yang tersendat karena sanksi Barat.
Rencana Rusia disampaikan oleh Wakil Perdana Menteri Yury Borisov kepada RBC TV pada Hari Senin (13/6). Adapun pernyataannya lantas dilaporkan oleh Interfax.
