Tertinggi dari Taipan Lain, Hingga 13 Oktober Harta Prajogo Pangestu Naik Rp 108,8 T
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Taipan Prajogo Pangestu cuan besar sepanjang tahun 2023. Mengutip data Bloomberg Billionaires Index, kekayaan pria kelahiran 13 Mei 1944 ini, naik US$ 6,93 miliar atau Rp 108,80 triliun (US$ 1=Rp 15.700).
Dalam sehari ini saja, Jumat (13/10), pundi-pundi kekayaan Prajogo bertambah US$ 310 juta atau Rp 4,87 triliun. Alhasil, kondisi tersebut melejitkan nama Prajogo dalam jajaran 500 miliarder dunia ke posisi 167 dunia dengan nilai kekayaan sebesar US$ 11,4 miliar.
