Tim Likuidasi Wanaartha Life Membuka Kesempatan Kedua Bagi Pemegang Polis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periode pendaftaran tagihan pemegang polis PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life) tahap pertama, usai. Kini, Tim Likuidasi membuka kesempatan bagi pemegang polis yang belum mengajukan tagihan untuk ambil bagian.
Ketua Tim Likuidasi Harvardy M. Iqbal bilang, kesempatan kedua ini dibuka karena masih ada para pemegang polis yang belum sempat mendaftarkan polis mereka.
