Travel Jakarta-Bandung Masih Diminati Ditengah Alternatif Transportasi Lainnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saat ini banyak pilihan transportasi umum yang ditawarkan ke masyarakat yang akan bepergian dari Jakarta ke Bandung atau sebaliknya. Mulai dari kereta api, bus, travel hingga kereta cepat yang mengunggulkan waktu singkat dalam perjalanan.
Tak hanya dari segi waktu, masing-masing transportasi massal rute Jakarta-Bandung juga menawarkan beragam tarif. Mulai dari kereta api berdasarkan aplikasi KAI Access yang menawarkan tarif mulai dari Rp 63.000 hingga Rp 425.000 dari Jakarta ke Bandung.
