Agar Bisa Ekspansi, CPRO Lunasi Seluruh Utang Restrukturisasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Central Proteina Tbk (CPRO) telah melunasi seluruh utang Tranche A dari Senior Facility Agreement (SFA) hasil restrukturisasi obligasi tahun 2021. Adapun pelunasan ini lebih cepat dari tanggal jatuh tempo.
Presiden Direktur Proteina Prima, Hendri Laiman menuturkan seluruh utang CPRO dibayarkan pada 15 Desember 2023. Atau lebih cepat dua tahun dari masa jatuh tempo utang yakni pada 2025.
