Aturan PPh Final untuk Transaksi Derivatif Rampung Tahun Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku pasar perdagangan berjangka komoditas segera mendapatkan kepastian mengenai Pajak Penghasilan (PPh) final atas transaksi derivatif. Aturan mainnya diharapkan bisa selesai tahun ini.
Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Tjahya Widayanti mengungkapkan, PPh final ini memiliki berbagai dampak yang bisa menguntungkan, baik untuk pemerintah maupun para pelaku industri.
