BBRI, BBNI, BMRI dan BBTN Tertolong Dana Pemulihan Ekonomi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keputusan pemerintah menempatkan dana triliunan rupiah di bank-bank pelat merah berdampak positif terhadap harga saham empat bank BUMN.
Harga saham BBTN melesat 11,98% menjadi Rp 1.215 per saham. Sementara saham BBNI melesat 8,22% menjadi Rp 4.740 per saham. BMRI juga naik 7,52% menjadi Rp 5.150 per saham, dan BBRI menguat 3,65% menjadi Rp 3.120 per saham.
