Bersiap Memulai Transisi Endemik

Jumat, 17 September 2021 | 09:05 WIB
Bersiap Memulai Transisi Endemik
[]
Reporter: Harian Kontan | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mulai Kamis (15/9), seluruh bioskop di DKI Jakarta resmi dibuka lagi. Dari sejumlah pemberitaan di media diketahui, antusias masyarakat untuk kembali menonton bioskop terbilang lumayan. Banyak dari mereka yang membeli tiket nonton secara online.

Maklum, sudah berbulan-bulan masyarakat tidak bisa pergi ke bioskop karena Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang terus diperpanjang pemerintah demi menahan laju penyebaran Covid-19. Nah, kemarin, masyarakat Jakarta yang "kangen"nonton akhirnya bisa membayar kerinduannya dengan bertandang ke bioskop.

Pembukaan bioskop khusus untuk wilayah PPKM Level 2 dan Level 3. Wilayah DKI Jakarta memang sudah turun level sejak beberapa minggu lalu, dari sebelumnya Level 4. Selain itu, ada 6 syarat lain pembukaan bioskop di masa PPKM.

Pertama, wajib menggunakan aplikasi Pedulilindungi untuk pengunjung dan pegawai. Kedua, kapasitas maksimal bioskop 50% dan hanya pengunjung kategori hijau saja. Ketiga, pengunjung usia 12 tahun ke bawah dilarang masuk.

Keempat, dilarang makan dan minum dalam area bioskop. Kelima, mengikuti protokol kesehatan yang diatur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kementerian Kesehatan. Keenam, daftar perusahaan yang akan mengikuti uji coba ditentukan oleh Kemenparekraf.

Pembukaan kembali bioskop pastinya menjadi keputusan yang dilematis bagi pemerintah. Di satu sisi, bisnis bioskop saat ini tengah megap-megap akibat pengetatan.

Kerugian yang harus ditanggung oleh pengusaha bioskop tak sedikit, mulai merumahkan karyawan, bayar listrik, hingga sewa mal. Namun, di sisi lain, pemerintah masih mencemaskan kemungkinan penularan virus Covid-19 yang masih mengancam.

Apalagi saat ini, kembali bermunculan varian-varian baru virus korona yang belum diketahui seberapa besar ancamannya.

Sebab itu pemerintah mulai mempersiapkan transisi pandemi Covid-19 menjadi endemik. Artinya, masyarakat harus menyesuaikan diri dengan pola pikir baru, yakni hidup dengan Covid-19.

Untuk itu, pekerjaan rumah besar untuk mempersiapkan mitigasi dengan memperbaiki ketimpangan layanan fasilitas kesehatan dan program vaksinasi di daerah.

Terpenting, sosialisasi protokol kesehatan ke masyarakat harus terus dijalankan. Mengutip  Jubir Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito, apabila manusianya dikontrol, maka virus penyebab Covid-19 sulit bermutasi.             

Bagikan

Berita Terbaru

Indikator RSI dan MACD Melemah, Tren Bullish CITA Masih Terjaga?
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 11:00 WIB

Indikator RSI dan MACD Melemah, Tren Bullish CITA Masih Terjaga?

Pergerakan saham PT Cita Mineral Investindo Tbk (CITA) pada perdagangan hari ini menunjukkan tekanan jangka pendek di tengah dinamika pasar.

Dian Swastatika Sentosa (DSSA) Akan Stock Split Saham di Rasio 1:25
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:33 WIB

Dian Swastatika Sentosa (DSSA) Akan Stock Split Saham di Rasio 1:25

Untuk stock split, PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA)  akan meminta persetujuan dari para pemegang saham melalui RUPSLB pada 11 Maret 2026.​

Rogoh Kocek Rp 200 Miliar, RMK Energy (RMKE) Siap Buyback Saham
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:28 WIB

Rogoh Kocek Rp 200 Miliar, RMK Energy (RMKE) Siap Buyback Saham

PT RMK Energy Tbk (RMKE) mengumumkan rencana untuk pembelian kembali (buyback) saham sebesar Rp 200 miliar. 

Menutup Celah yang Sering Dianggap Sepele dengan Asuransi Perjalanan
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:00 WIB

Menutup Celah yang Sering Dianggap Sepele dengan Asuransi Perjalanan

Membeli asuransi perjalanan saat ke luar negeri jadi hal biasa. Tapi, apakah tetap butuh asuransi buat perjalanan di dalam negeri?

Pasar Saham Semakin Suram
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51 WIB

Pasar Saham Semakin Suram

Tekanan yang dialami pasar saham Indonesia semakin besar setelah para petinggi OJK dan bos bursa mengundurkan diri.

Diversifikasi IFSH: Ini Rencana Bisnis Baru Saat Nikel Global Tertekan
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:30 WIB

Diversifikasi IFSH: Ini Rencana Bisnis Baru Saat Nikel Global Tertekan

Harga nikel global terus anjlok, manajemen IFSH beberkan cara jaga profit. Temukan langkah konkret IFSH untuk amankan laba di 2026

Harga Bitcoin Anjlok: Strategi DCA Bisa Selamatkan Investor Kripto?
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:30 WIB

Harga Bitcoin Anjlok: Strategi DCA Bisa Selamatkan Investor Kripto?

Bitcoin anjlok 7% dalam sepekan, memicu likuidasi besar-besaran. Investor wajib tahu penyebabnya dan langkah mitigasi. 

Masih Rapuh
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:10 WIB

Masih Rapuh

Pengaturan ulang kembali bursa dengan standar dan tata kelola yang lebih jelas menjadi kunci penting.

Pembekuan MSCI, Ujian Transparansi Bursa
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:05 WIB

Pembekuan MSCI, Ujian Transparansi Bursa

Dalam indeks global, free float adalah inti dari konsep bisa dibeli yang menjadi pakem para investor kebanyakan.​

Strategi Investasi Aman Ala Direktur Sucorinvest, Jauh dari Volatilitas.
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:15 WIB

Strategi Investasi Aman Ala Direktur Sucorinvest, Jauh dari Volatilitas.

Membeli saham big caps ternyata belum tentu untung. Direktur Sucorinvest Hermansyah bagikan strategi yang buat hidupnya tenang

INDEKS BERITA

Terpopuler