Bio Farma Kebut Produksi Alat Tes Virus Corona (Covid-19)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Induk Holding BUMN Farmasi PT Bio Farma (Persero) membidik produksi tes kit Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) hingga 2 juta unit per bulan. Proyeksi itu untuk memenuhi kebutuhan alat tes virus corona (Covid-19) yang saat ini terus meningkat.
Kepala Divisi Perencanaan dan Strategi Bisnis PT Bio Farma, Iin Susanti mengemukakan, hingga pertengahan bulan Juli tahun ini, Bio Farma sudah merampungkan produksi RT-PCR sebanyak 500.000 tes kit.
