Bursa Asia Berpeluang Menguat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa saham Asia diprediksi akan cenderung bergerak ke arah positif pada awal pekan ini, Senin (18/8). Pergerakan bursa saham Asia akan dipengaruhi sejumlah rilis data ekonomi.
Analis Korea Investment & Sekuritas Indonesia Muhammad Wafi menilai, rilis data inflasi Jepang akan menjadi salah satu sentimen yang menyetir pergerakan bursa Asia. Selain itu, pelaku pasar menantikan keputusan suku bunga pinjaman acuan di China.
