KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aset kripto cardano (ADA) secara mengejutkan mencatatkan pertumbuhan yang signifikan. Dalam sebulan terakhir, ADA menjadi aset kripto dengan kenaikan harga tertinggi, mencapai 146,08%. Kinerja ini lebih tinggi dibandingkan dengan bitcoin (BTC), ethereum (EHT), maupun binance coin (BNB).
Selain harganya yang melonjak tajam, kapitalisasi pasar ADA juga menggeser BNB sebagai aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar ketiga. Dari volume perdagangan dalam 24 jam terakhir, ADA rupanya juga menjadi aset kripto paling ramai diperdagangkan di Indonesia.
