Diskon Akhir Tahun

Rabu, 14 Desember 2022 | 08:00 WIB
Diskon Akhir Tahun
[]
Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tanggal 12.12 menjadi berkah bagi investor dan konsumen. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mulai rebound setelah Jumat (9/12) menyentuh level terendah sejak 19 Juli 2022 atau hampir lima bulan terakhir. 

Senin (12/12), IHSG naik setelah turun tujuh hari perdagangan beruntun. Penurunan indeks saham secara berturut-turut ini membuka peluang beli bagi investor. Meski ada investor yang masih buntung akibat penurunan IHSG berhari-hari. 

Aksi borong tak cuma terjadi di pasar saham. E-commerce gencar menawarkan diskon akhir tahun lewat perhelatan belanja online 12.12. Flash sale dan gratis ongkos kirim menjadi promo yang paling ditunggu konsumen.

Kini, konsumen tak cuma belanja online hanya untuk barang tersier.Barang kebutuhan sehari-hari dan sembako pun tak luput dari diskon online yang biasanya terjadi setiap tanggal dan bulan kembar seperti 12.12.

Toko resmi produsen barang konsumen seperti Unilever menawarkan diskon jor-joran yang jauh lebih murah ketimbang toko kelontong bahkan supermarket.

Produsen makanan dan snack Indofood dan Mayora yang punya toko resmi di marketplace juga menawarkan diskon besar. Bahkan, peritel seperti Hypermart dan Alfamidi ikut memeriahkan diskon akhir tahun di marketplace.

Tak cuma konsumen yang meraup untung beli saat diskon. Para pedagang online menimbun barang diskon dari toko resmi alias flagship store untuk kemudian menjualnya lagi secara online ataupun offline.

Untuk meyakinkan pembeli, salah satu toko online menyebutkan bahwa barang yang dijual 100% produk original yang dibeli langsung dari official store. Toko ini menyebut, harga lebih rendah karena produk dibeli pada saat promo.

Toko resmi dan reseller yang menyediakan barang dengan harga bersaing menyebabkan belanja online makin dipilih oleh konsumen. Banyaknya penjual di marketplace membuat konsumen gampang mencari harga terendah untuk produk yang sama, tanpa perlu berjalan dari toko satu ke toko lain. 

Tak heran, Bank Indonesia (BI) meramal transaksi e-commerce akan naik menjadi Rp 572 triliun di tahun 2023 dan Rp 689 triliun di tahun 2024. Sedangkan total transaksi e-commerce tahun ini bisa mencapai Rp 489 triliun.

Mau di pasar saham atau di pasar e-commerce, peluang untuk mendapat cuan selalu ada. Tinggal bagaimana kita menentukan waktu yang tepat untuk membeli.

Bagikan

Berita Terbaru

Banyak Risiko Pendanaan Koperasi Desa Merah Putih
| Senin, 28 April 2025 | 11:11 WIB

Banyak Risiko Pendanaan Koperasi Desa Merah Putih

Tiga skema pendanaan yang tengah dikaji, yaitu pendanaan dari dana publik (public fund), pinjaman melalui Himbara dan  transfer ke daerah.​

Risiko Pelebaran CAD hingga Pelemahan Rupiah
| Senin, 28 April 2025 | 10:48 WIB

Risiko Pelebaran CAD hingga Pelemahan Rupiah

Current account deficit (CAD) kuartal II-2025 diperkirakan melebar akibat pembayaran dividen ke luar negeri

Profit 36,43% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Melemah (28 April 2025)
| Senin, 28 April 2025 | 08:39 WIB

Profit 36,43% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Melemah (28 April 2025)

Harga emas Antam hari ini (28 April 2025) 1 gram Rp 1.960.000. Di atas kertas pembeli setahun lalu bisa untung 36,43% jika menjual hari ini.

Saham BMRI Jadi Top Leaders IHSG Pekan Lalu, Investor Institusi Asing Banyak Borong
| Senin, 28 April 2025 | 08:16 WIB

Saham BMRI Jadi Top Leaders IHSG Pekan Lalu, Investor Institusi Asing Banyak Borong

Bloomberg mencatat mayoritas analis dari 32 sekuritas memberikan rating beli saham BMRI dengan target harga 5.700-7.750 per saham.

IHSG Rawan Koreksi Memasuki Bulan Mei, Ketidakpastian Masih Menghantui
| Senin, 28 April 2025 | 08:03 WIB

IHSG Rawan Koreksi Memasuki Bulan Mei, Ketidakpastian Masih Menghantui

Sepanjang pekan lalu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tumbuh paling tinggi dibanding indeks-indeks saham di kawasan ASEAN

United Tractors (UNTR) Menggeber Strategi Diversifikasi
| Senin, 28 April 2025 | 07:40 WIB

United Tractors (UNTR) Menggeber Strategi Diversifikasi

Pada tahun ini, PT United Tractors Tbk (UNTR) membidik akuisisi tambang mineral baru. Tujuannya untuk menggenjot kinerja bisnis non-batubara.

Logam Dasar Tak Punya Katalis Pendongkrak Harga
| Senin, 28 April 2025 | 07:02 WIB

Logam Dasar Tak Punya Katalis Pendongkrak Harga

Harga komoditas logam dasar seperti aluminium dan nikel masih disetir sentimen perang dagang yang dipicu Amerika Serikat (AS).

Rupiah Punya Peluang Menguat di Awal Pekan Meski Terbatas
| Senin, 28 April 2025 | 07:00 WIB

Rupiah Punya Peluang Menguat di Awal Pekan Meski Terbatas

Setelah cenderung melemah selama sepekan terakhir, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berpotensi menguat terbatas pekan ini.

Emiten Sektor Consumer Goods Menghadapi Tekanan Bertubi-tubi
| Senin, 28 April 2025 | 06:56 WIB

Emiten Sektor Consumer Goods Menghadapi Tekanan Bertubi-tubi

Penurunan permintaan konsumen dan harga komoditas yang volatil di tengah ekonomi yang tak tentu menjadi tantangan bagi sektor ini

Penyaluran KUR ke UMKM Mencapai Rp 76,49 Triliun
| Senin, 28 April 2025 | 06:20 WIB

Penyaluran KUR ke UMKM Mencapai Rp 76,49 Triliun

Adapun target penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) pada tahun ini adalah sebesar Rp 300 triliun atau 25,49% dari target. 

INDEKS BERITA

Terpopuler