Ekonomi Kuartal II Masih di Bawah 5%
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Belanja pemerintah diperkirakan akan mendorong perekonomian dalam negeri di kuartal kedua tahun ini. Sayangnya, ekonomi domestik bakal masih tertahan oleh konsumsi.
Tim ekonom Bank Mandiri memprediksi ekonomi Indonesia bisa tumbuh di level 4,92% pada kuartal II-2025. Angka ini lebih tinggi dibanding kuartal sebelumnya yang tumbuh sebesar 4,89% secara tahunan, tapi masih di bawah target 5% secara tahunan.
