Happy Hapsoro dan Arsjad Rasjid Makin Lengket Menjalin Kongsi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sederet korporasi milik pengusaha Happy Hapsoro sedang ekspansif. Misalnya PT Rukun Raharja Tbk (RAJA), yang sedang menggarap proyek pipa Blok Rokan milik Pertamina. Untuk membesarkan bisnisnya, suami Ketua DPR Puan Maharani ini juga lengket dan berkongsi dengan sejumlah pengusaha. Sebut saja Arsjad Rasjid, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia.
Happy dan Arsjad setidaknya berkongsi di tiga perusahaan, yakni Rukun Raharja, PT Red Planet Indonesia Tbk (PSKT) dan PT Basis Utama Prima (BUP). Belakangan, Basis Utama Prima alias Basis Investment disebut-sebut akan mengakuisisi saham PT Chemstar Indonesia Tbk (CHEM), emiten perdagangan dan manufaktur bahan kimia untuk industri tekstil dan industri lainnya.
