Harus Kreatif Menyajikan Kemasan Karakter
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Langkah PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) menghadirkan kemasan baru bergambar karakter Disney, dinilai kurang efektif untuk menggenjot penjualan. Pasalnya, karakter Disney sudah cukup populer di dunia, khususnya masyarakat Indonesia sejak puluhan tahun lalu.
Yuswohady, Pengamat Marketing dan manajemen dari Inventur menilai, adanya karakter Disney pada kemasan produk di gerai-gerai MPPA bukan sesuatu yang baru. Sebab, sebelumnya sudah banyak produk di tanah air yang dikemas dengan menampilkan gambar karakter Disney.
