Ikan Diusulkan Menjadi Salah Satu Menu Makan Siang Gratis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengusulkan ikan menjadi salah satu menu pada program unggulan makan siang gratis.
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menjamin Indonesia tidak akan kekurangan pasokan ikan saat program makan siang gratis mulai berjalan. Sebagai negara maritim, Indonesia punya sumber daya ikan melimpah yang mampu memenuhi kebutuhan nasional.
