Industri Kemasan akan Tumbuh Satu Digit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prospek industri kemasan di sisa tahun 2025 masih positif, meski pertumbuhannya tidak terlalu tinggi. Direktur Eksekutif Indonesia Packaging Federation (IPF) Henky Wibawa memperkirakan industri kemasan tetap tumbuh 2%-3% dari tahun lalu, yakni dari Rp 114 triliun pada 2024 menjadi sekitar Rp 118 triliun di 2025.
Menurut Henky, faktor utama yang memengaruhi industri kemasan bukan lagi tekanan perekonomian global, melainkan perubahan gaya hidup konsumen, terutama generasi muda yang kini mendominasi sekitar 60% populasi.
