Ini Profil dan Strategi Bisnis Bhakti Agung Propertindo (BAPI)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu lagi emiten properti melego saham di bursa. Senin lalu (16/9), PT Bhakti Agung Propertindo Tbk sah menjadi perusahaan publik dengan kode saham BAPI.
Agung Hadi Tjahjanto, Direktur Utama Bhakti Agung Propertindo, menjelaskan, induk perusahaan, yakni Grup Agung Development, memiliki 14 proyek yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Cirebon, Yogyakarta, Ponorogo, Nganjuk, dan Surabaya.
