Inilah Program Ekonomi hingga Tahun 2024 yang Disiapkan Pemerintah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menyiapkan dua tahap rancangan program ekonomi, yakni Program Prioritas (quick wins) dan Program Kerja 2020-2024 di bidang perekonomian. Pembahasan program secara mendetail dimulai Kementerian Koordinator (Kemko) Perekonomian pada Kamis kemarin (7/11) dengan menggelar rapat koordinasi bersama sejumlah kementerian dan lembaga teknis di bawahnya.
"Ini langkah awal koordinasi dan sinkronisasi kerangka pikir agar program selaras antara Kemko Perekonomian dengan kementerian lembaga teknis,” ucap Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
