Jerman Siapkan Dana Jumbo Untuk Investasi Bahan Mentah Mineral
KONTAN.CO.ID -BERLIN. Pemerintah Jerman akan mengalokasikan dana sekitar €1 miliar atau setara Rp 17,22 triliun untuk investasi bahan mentah mineral.
Bahan mentah ini meliputi kobalt, tembaga, litium, silikon, dan logam tanah jarang, yang diperlukan untuk membuat microchip, turbin angin, dan baterai untuk kendaraan listrik.
