Kejar CASA, Bank Milik Investor Asing Perkuat Investasi Layanan Digital
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rasio dana murah atau current account saving account (CASA) sangat menentukan perkembangan perbankan. Semakin tinggi rasio CASA suatu bank, maka akan semakin tinggi pula daya saingnya.
Untuk mendorong rasio CASA, bank harus berinvestasi sejak dini pada pengembangan layanan yang memudahkan nasabah melakukan transaksi. Ini sudah terbukti pada bank-bank besar saat ini.
