KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berencana impor vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) dari Prancis sebanyak 3 juta dosis. Namun, untuk tahap awal jumlah yang akan diimpor sebanyak 1 juta dosis.
Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH) Kementerian Pertanian (Kemtan) Nasrullah mengatakan, selain impor, pihaknya telah melakukan kunjungan kerja ke Brasil untuk bekerja sama terkait pengalaman dalam penanggulangan PMK. Tak hanya itu, ia bilang, pemerintah juga berencana menjalin komunikasi dengan Australia terkait pengalaman penanganan PMK.
