Ketangguhan Bisnis Indofood Tengah Diuji Corona, Simak Rekomendasinya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) bakal terdampak penyebaran virus corona. Alhasil, kinerja emiten ini tidak akan seapik tahun lalu.
Analis Ciptadana Sekuritas Muhammad Fariz mengatakan, prospek kinerja INDF tahun ini akan cenderung turun akibat diberlakukannya pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Permintaan atas produk INDF berpotensi berkurang.
