KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah hari ini diperkirakan tidak akan melanjutkan pelemahan terhadap dollar Amerika Serikat (AS). Meski begitu, rupiah akan bergerak dengan fluktuasi tinggi.
Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan, rupiah bakal bergerak fluktuatif hari ini. "Pasar menanti paket fiskal dari Amerika Serikat dan hasil pertemuan The Fed," kata dia, kemarin.
