Memakai Laba 2019, Urban Jakarta Propertindo (URBN) Siap Akuisisi Perusahaan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengembang properti PT Urban Jakarta Propertindo Tbk (URBN) mencatat kinerja positif sepanjang tahun 2019. Urban Jakarta membukukan laba bersih senilai Rp 119 miliar, naik hampir tiga kali lipat dibandingkan tahun 2018 sebesar Rp 46,2 miliar. Manajemen URBN akan memanfaatkan seluruh laba bersih tahun lalu untuk ekspansi, khususnya memuluskan rencana akuisisi PT Jakarta River City (JRC).
Peningkatan laba terdorong oleh penjualan yang mencapai Rp 438,56 miliar, atau tumbuh 31,84% secara year on year (yoy). Penjualan apartemen dan tanah sama-sama meningkat pesat.
