KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja wakil rakyat kembali menjadi sorotan pasca Krisdayanti, penyanyi terkenal yang kini menjadi anggota DPR bicara blak-blakan soal penghasilannya.
Ketika tampil di acara Berani Bicara Politik di Sini, yang tayang di kanal Akbar Faizal Uncensored di YouTube tanggal 13 September 2021 lalu, Krisdayanti membuka berapa sebetulnya penghasilannya sebagai anggota Komisi IX DPR RI.
