Menanti Restu OJK, Produk Baru Bakal Dirilis Untuk Pemegang Polis Jiwasraya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwasraya (Persero) berencana mengeluarkan produk asuransi baru. Nantinya, polis nasabah Jiwasraya akan ditukar dengan produk baru tersebut.
Ini merupakan bagian restrukturisasi polis lewat perusahaan baru yang bernama Nusantara Life. "Produk Tahapan sedang filling di OJK. Prinsipnya merupakan produk asuransi yang mengandung fitur proteksi dan instalmen atau pembayaran bertahap," kata Direktur Utama Jiwasraya, Hexana Tri Sasongko, Rabu (22/7) .
