KONTAN.CO.ID - Bank Indonesia (BI) pada 7-8 Desember 2023 menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) yang mengundang para akademisi dan peneliti lembaga riset terkait kebijakan BI dan kondisi ekonomi Indonesia. Sebanyak 40 kolumnis opini kebijakan BI dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia diundang dan peneliti ekonomi dari berbagai lembaga riset dan LPPM sejumlah perguruan tinggi terkenal.
Saya diundang sebagai salah satu kolumnis dari perguruan tinggi yang diharapkan menulis berbagai kebijakan BI di media massa. Dalam diskusi, ada nada optimistis memprediksi kondisi ekonomi Indonesia tahun depan, tetapi juga tidak sedikit yang pesimistis melihat prospek ekonomi Indonesia di tahun 2024 nanti.
Berbicara tentang prospek ekonomi Indonesia di tahun 2024, salah satu faktor yang tidak bisa diabaikan adalah pertumbuhan ekonomi dunia yang cenderung melambat dengan ketidakpastian yang masih tinggi.
Secara keseluruhan, BI memperkirakan pertumbuhan ekonomi global tahun 2023 yang kemungkinan di angka 2,9% akan cenderung melambat menjadi 2,8% pada tahun 2024.
Ini Artikel Spesial
Agar bisa lanjut membaca sampai tuntas artikel ini, pastikan Anda sudah berlangganan atau membeli artikel ini.
Sudah berlangganan? MasukBerlangganan
Hanya dengan 20rb/bulan Anda bisa mendapatkan berita serta analisis ekonomi bisnis dan investasi pilihan
Kontan Digital Premium Access
Business Insight, Epaper Harian + Tabloid, Arsip Epaper 30 Hari
Rp 120.000
Berlangganan dengan Google
Gratis uji coba 7 hari pertama. Anda dapat menggunakan akun Google sebagai metode pembayaran.