Mengendalikan Laju Inflasi Harga Pangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) baru merilis data inflasi pada 1 April 2024. Inflasi Maret 2024 bergerak naik, meskipun masih dalam threshold sasaran (2,5% +/- 1%). Inflasi meningkat dari bulan sebelumnya sebesar 2,75% menjadi 3,05% (yoy) pada Maret 2024.
Lesatan inflasi harga bergejolak sebesar 10,33% (yoy) dari 8,47% pada bulan sebelumnya. Andil inflasi terbesar datang dari komponen inflasi harga bergejolak sebesar 1,64% (yoy). Harga pangan adalah faktor elementer pemicu meningkatnya inflasi harga bergejolak. Hal ini sekaligus menggambarkan kebijakan pemerintah belum optimal dalam menjinakkan gejolak harga pangan sepanjang dua bulan terakhir.
