Mengerek Serapan Gabah dan Produksi 2025
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Arah kebijakan Pemerintah Indonesia selama lima tahun ke depan, salah satunya fokus pada stabilitas pasokan dan harga pangan. Ini sebangun dengan tujuan program swasembada pangan Pemerintahan Prabowo Subianto dengan target sesingkat-singkatnya.
Dengan potensi panen beras 2025 sekitar 32 juta ton, artinya akan ada surplus 1,5 juta ton. Perum Bulog sebagai off taker dan agregator dituntut untuk dapat memaksimalkan penyerapan gabah kering panen (GKP) petani untuk pemenuhan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang pada tahun depan ditargetkan mencapai 3,5 juta ton setara beras.
