Menilik Prospek PT Timah (TINS) Pasca Temuan BPK
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Prospek PT Timah Tbk (TINS) dinilai masih positif seiring capaian kinerja operasional di kuartal I-2025 meskipun baru-baru ini tersandung temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). BPK mengungkapkan adanya potensi kerugian negara yang ditimbulkan dari kegiatan operasional emiten pelat merah tersebut bisa mencapai Rp 34,49 triliun.
Dalam laporan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) II-2024, BPK menilai TINS gagal mengamankan wilayah izin usaha pertambangan (WIUP) yang dikelola. Kondisi tersebut diduga membuka celah bagi aktivitas penambangan ilegal yang marak terjadi di kawasan konsesi perusahaan.
