Menjaring Cuan Maksimal Lewat Saham Luar Negeri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak cara untuk menjaring cuan maksimal dari pasar modal. Selain berinvestasi di saham-saham unggulan di Tanah Air, banyak investor lokal yang mulai melakukan diversifikasi portofolio dengan membeli saham-saham luar negeri. Strategi ini dilakukan demi mendapatkan kesempatan berinvestasi di perusahaan skala global yang belum tersedia di Indonesia.
Perkembangan teknologi dan kemunculan berbagai platform investasi online membuat berinvestasi di saham luar negeri menjadi lebih mudah dan lebih terjangkau bagi investor individu di Indonesia. Investor yang ingin membeli saham global tak perlu repot menelepon broker ke luar negeri seperti yang terjadi satu dekade lalu.
