Menyelisik Pesta Cuan Ratusan Miliar Rupiah Para Investor Kakap di Saham TAPG
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lonjakan harga saham PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG) diwarnai aksi jual-beli investor kakap di emiten milik taipan Theodore Permadi Rachmat, juga dikenal dengan panggilan Teddy Rachmat itu.
Dua investor asing kelas kakap di TAPG seolah berlomba-lomba menjual sebagian kepemilikannya. Di saat bersamaan investor lokal, baik institusi, ritel hingga para direktur Triputra Agro Persada diketahui menampung saham TAPG di harga atas.
