NTBK dan ENAK Mulai Tawarkan Saham Perdana

Kamis, 03 Februari 2022 | 06:00 WIB
NTBK dan ENAK Mulai Tawarkan Saham Perdana
[]
Reporter: Ika Puspitasari, Kenia Intan | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusatama Berkah yang akan menggunakan kode saham NTBK serta PT Champ Resto Indonesia yang mengusung kode ENAK sudah memulai proses penawaran saham perdana secara umum kemarin. Kedua emiten ini mematok harga perdana di kisaran bawah harga saat penawaran awal.

Masa penawaran umum saham perdana Nusatama Berkah akan berlangsung hingga 7 Februari nanti. Perusahaan yang bergerak dalam industri manufaktur kendaraan khusus ini mematok harga saham perdana Rp 100 per saham.

Nusatama Berkah menawarkan sebanyak 700 juta saham baru yang merupakan saham biasa atas nama. Jumlah tersebut setara 25,93% dari seluruh modal disetor perseroan setelah penawaran umum perdana saham.

Nusatama Berkah akan menggunakan sekitar 87,21% dari dana hasil IPO untuk modal kerja dan 6,77% sisanya untuk perluasan area produksi. Melalui aksi initial public offering (IPO) ini, Nusatama Berkah bisa mengantongi dana segar Rp 70 miliar. Sebagai pemanis, Nusatama Berkah juga menerbitkan sebanyak 700 juta waran seri I.

Sedangkan Champ Resto yang mengoperasikan restoran Gokana Ramen & Teppan mematok harga saham perdana Rp 850 per saham. Champ Resto menawarkan 433,22 juta saham biasa atas nama atau sebanyak 20% dari modal  ditempatkan dan disetor penuh.  Dengan begitu, nilai seluruh nilai penawaran umum perdana saham ini mencapai Rp 368,33 miliar.

Champ Resto akan listing di BEI pada 8 Februari mendatang. Sedangkan Nusatama Berkah pada 9 Februari 2022.

Andhika Cipta Labora, Equity Analyst Kanaka Hita Solvera melihat, minat investor terhadap saham-saham IPO masih akan tinggi ke depan. Apalagi, akhir-akhir ini, perusahaan yang baru IPO mengalami kenaikan harga yang signifikan.

"Namun para pelaku pasar sebelum membeli saham IPO harus teliti membaca prospektus perusahaan, supaya mengetahui dana hasil dari IPO digunakan untuk apa karena berpengaruh untuk prospek emiten ke depannya," kata dia, Selasa (1/2).

Bursa Efek Indonesia (BEI) pada pertengahan Januari 2022 menyebutkan, ada 30 perusahaan dalam pipeline yang memproses rencana IPO. Mayoritas berasal dari perusahaan berskala menengah dan besar.

 

Bagikan

Berita Terbaru

Profit 35,78% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Naik (21 April 2025)
| Senin, 21 April 2025 | 08:41 WIB

Profit 35,78% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Naik (21 April 2025)

Harga emas Antam hari ini (21 April 2025) 1 gram Rp 1.980.000. Di atas kertas pembeli setahun lalu bisa untung 35,78% jika menjual hari ini.

Mayoritas Indeks Saham ASEAN Menghijau di 14-17 April 2025, IHSG Hanya di Bawah STI
| Senin, 21 April 2025 | 07:20 WIB

Mayoritas Indeks Saham ASEAN Menghijau di 14-17 April 2025, IHSG Hanya di Bawah STI

Pertumbuhan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berlangsung di saat investor asing masih rajin melakukan aksi jual.

Izin Belum Juga Diterbitkan, Pembangunan Stasiun LNG CGAS Baru Rampung Desember 2026
| Senin, 21 April 2025 | 07:10 WIB

Izin Belum Juga Diterbitkan, Pembangunan Stasiun LNG CGAS Baru Rampung Desember 2026

Dana hasil initial public offering (IPO) PT Citra Nusantara Gemilang Tbk (CGAS) masih tersisa sebanyak Rp 100,55 miliar.

Sentimen Negosiasi Dengan AS Membayangi Gerak IHSG Hari Ini, Senin (21/4)
| Senin, 21 April 2025 | 07:06 WIB

Sentimen Negosiasi Dengan AS Membayangi Gerak IHSG Hari Ini, Senin (21/4)

Harga minyak mentah juga melanjutkan tren penguatan, setelah AS menjatuhkan sanksi baru terhadap Iran.

Atur Uang Makin Mudah Lewat Aplikasi
| Senin, 21 April 2025 | 07:01 WIB

Atur Uang Makin Mudah Lewat Aplikasi

Populasi usia muda melek digital memberi prospek cerah terhadap platform digital pengelola keuangan.

Nilai Tukar Rupiah Menanti Perkembangan Tarif Trump
| Senin, 21 April 2025 | 07:00 WIB

Nilai Tukar Rupiah Menanti Perkembangan Tarif Trump

Rupiah di pasar spot turun tipis 0,26% per dolar Amerika Serikat (AS) pada Jumat (18/4) ke Rp 16.877 per dolar AS secara harian.

Di Tengah Ketidakpastian, Sukuk Ritel Seri 22 Siap Meluncur
| Senin, 21 April 2025 | 06:57 WIB

Di Tengah Ketidakpastian, Sukuk Ritel Seri 22 Siap Meluncur

Prospek imbal hasil SR022 yang akan ditawarkan bergantung pada kondisi yield di pasar dan tenor yang ditawarkan. 

Net Sell Rp 13,9 T Membayangi IHSG di Awal Pekan, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini
| Senin, 21 April 2025 | 06:57 WIB

Net Sell Rp 13,9 T Membayangi IHSG di Awal Pekan, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Pada Kamis (17/4) net sell tercatat Rp 679,86 miliar. Total net sell selama lima hari terakhir mencapai Rp 13,9 triliun.

Gempuran Aturan Jaga Kesehatan Tekfin
| Senin, 21 April 2025 | 06:56 WIB

Gempuran Aturan Jaga Kesehatan Tekfin

Demi menjaga kesehatan bisnis pinjaman daring dari kredit bermasalah, OJK menerbitkan sederet aturan.

Pemain Berkurang, Persaingan Sektor Telekomunikasi Kian Ketat
| Senin, 21 April 2025 | 06:51 WIB

Pemain Berkurang, Persaingan Sektor Telekomunikasi Kian Ketat

Di tengah pelemahan daya beli konsumen, kemunculan XLSmart menyebabkan persaingan harga industri telekomunikasi makin sengit

INDEKS BERITA

Terpopuler