Obligasi Rp 1,5 Triliun yang Akan Bank Sulselbar Terbitkan Mengantongi Peringkat A+
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) mengganjar Obligasi Berkelanjutan I Tahun 2018 senilai Rp 1,5 triliun yang akan diterbitkan Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Bank Sulselbar) dengan peringkat A+ dengan prospek stabil.
Pada saat bersamaan, Pefindo menegaskan peringkat A+ untuk Bank Sulselbar serta Obligasi Berkelanjutan I Tahun 2016 dan Sukuk Mudharabah II Tahun 2016 yang telah Bank Sulselbar terbitkan.
