Ongkos Menurunkan CO2 Butuh Dana Rp 3.461 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. JAKARTA. Pemerintah Indonesia menyatakan berkomitmen untuk menurunkan emisi karbon atau CO2. Dalam hitungan Kementerian Keuangan, kebutuhan biaya untuk menurunkan emisi karbon mencapai Rp 3.461 triliun.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghitung anggaran yang dibutuhkan Indonesia untuk bisa menurunkan emisi karbon atau CO2 adalah sebesar Rp 3.461 triliun sampai dengan tahun 2030.
