Operasi Komersial Pembangkit Listrik Jumbo, Terancam Molor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) masih terus berupaya mendorong pertumbuhan permintaan listrik yang belum sepenuhnya pulih karena pandemi corona (Covid-19). Upaya mendorong permintaan listrik dilakukan demi memastikan target beroperasi alias commercial operation date (COD) pembangkit dapat tetap terjaga.
Direktur Perencanaan Korporat PLN, Muhammad Ikbal bilang, saat ini langkah menciptakan demand listrik menjadi salah satu fokus PLN. "Kami sangat aktif mencari demand listrik karena efek Covid membuat demand listrik tidak tumbuh," ujar Ikbal ke KONTAN, Minggu (21/2).
