ORI018 Janjikan Kupon 5,7%, Masih Menarik Dikoleksi Saat Resesi?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah kembali menerbitkan surat berharga negara (SBN) ritel, yakni ORI018. Terhitung dari awal tahun hingga saat ini, pemerintah telah menawarkan total lima SBN ritel yakni Savings Bond Ritel seri SBR009, Sukuk Negara Ritel seri SR012, Obligasi Negara Ritel seri ORI017, serta SR013. Lantas, awal Oktober lalu ditambah lagi dengan ORI018.
Ada yang berbeda dari penawaran ORI018 dibanding keempat ORI sebelumnya, yakni dari sisi kuponnya. Kali ini, tingkat kupon yang dipatok pemerintah lebih rendah, yaitu sebesar 5,7% per tahun. Artinya, lebih kecil ketimbang ORI017 sebesar 6,4%.
