Pasca Kerusuhan, Presiden Kazakhstan Perintahkan Pungutan Pajak Tambang Lebih Besar
KONTAN.CO.ID - ALMATY. Pasca kerusuhan, Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev memerintahkan pungutan pajak yang lebih besar untuk sektor pertambangan. Alasannya, sektor itu mendapatkan keuntungan dari harga logam yang lebih tinggi.
Rencana perpajakan yang lebih tinggi untuk sektor pertambangan dimasukkan dalam paket tindakan yangPas diumumkan oleh Tokayev pada Hari Selasa (11/1). Tujuannya menjembatani ketimpangan pendapatan.
